Other Information Logo

Beda Tinta Dye & Tinta Pigment

Beda Tinta Dye & Tinta Pigment


Beda Tinta Dye dengan Tinta Pigment

*Tinta Dye dan Tinta Pigment Tidak boleh dicampur, akan menyebabkan tinta beku

DYE

Waterbase,
bahan tinta homogen di air.
Masih bisa larut walau sudah kering.
Sifat setar bubur.
Bila printhead buntu, lebih mudah dibersihkan.

Standing time tahan lebih lama, biasanya
bisa 5-7 hari (standar blueprint 10 hari)

Di Photo Paper :
> Cetak mengkilap
> Tinta menyatu dengan coating kertas photo
> Gambar tahan air
> Wrna cerah tapi daya tahan sangat tergantung ke tempat penyimpanan.

Di kertas HVS :
> Cetakan tidak tahan air
> Sisi hitam dan warna bisa saling beleberan


PIGMENT

Solids Base,
bahan tinta bebatuan yang mengapung dia air. Tidak larut kalau sudah kering.
Sifat setara adukan semen
Bila printhead buntu, susah untuk dibersihkan.

Standing time tahan lebih pendek, biasanya
3-5 hari (standar blueprint 8 hari)

Di Photo Paper :
> Cetakan tidak mengkilap (doff)
> Tinta tidak mengikat sempurna ke coating
> Gambar gampang tergores / luntur
> Warna kurang cerah tapi tahan lama

Di Kertas HVS :
> Cetakan tahan air
> Batas sisi hitam dan warna tegas
Bagikan :
Knowledge Tinta Beda Tinta Dye & Tinta Pigment